Santri Asal Simeulue Dianiaya Temannya di Aceh Besar

Ilustrasi penganiayaan. (sumber foto: investigasi today)

Bagikan

Santri Asal Simeulue Dianiaya Temannya di Aceh Besar

Ilustrasi penganiayaan. (sumber foto: investigasi today)

MASAKINI.CO – Seorang santri asal Simeulue mengaku dianiaya teman pesantrennya di Montasik, Aceh Besar. Pengakuannya terekam video berdurasi 1 menit 32 detik yang beredar Rabu (31/8/2022).

Dalam video yang beredar luas diberbagai media sosial tersebut, terdengar suara seorang perempuan mengali informasi darinya.

Rekaman video memperlihatkan seorang anak dengan mata kanan yang merah seperti darah beku, dan lembam kebiruan di sekitar matanya.

“Ditendang kawan bu,” jawab korban saat ditanyai kenapa matanya. Ia juga menyebutkan ditendang di punggung sekali dan wajah dua kali.

Perempuan yang mewawancarainya juga menanyakan nama, asal, orang tua, dan pesantren tempat si anak belajar. Bahkan menanyakan identitas pelaku penganiayaan.

Korban juga mengaku mengalami batuk berdarah, dan keluar dari hidung berwarna hitam. Hingga saat ini ia mengaku belum memberitahukan apa yang dialaminya pada orang tua.

“Takut bu,” kata si korban.”Ngak dikasih sama ustadz? tanya perempuan itu kembali. “Ngak dikasi sama abangnya kawan tuh (abangnya pelaku),” jawab korban.

 

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist