Alhamdulillah, 68 Warga Banda Aceh Sembuh Covid-19

Petugas medis memasuki lokasi pelaksanaan rapid test corona di Banda Aceh.[M Aulia]

Bagikan

Alhamdulillah, 68 Warga Banda Aceh Sembuh Covid-19

Petugas medis memasuki lokasi pelaksanaan rapid test corona di Banda Aceh.[M Aulia]

MASAKINI.CO – Aceh menambah pasien sembuh Covid-19 dalam 24 jam terakhir, 98 orang. Hal tersebut disampaikan Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG) dalam laporan hariannya, Rabu (9/12).

Menurutnya, pasien sembuh terbanyak merupakan warga Banda Aceh dengan jumlah mencapai 68 orang. Disusul kemudian warga Aceh Besar 29 orang.

“Seorang pasien sembuh warga Kabupaten Aceh Tamiang,” jelas SAG.

Sementara kasus konfirmasi positif Covid-19 bertambah enam orang. Mereka merupakan warga Banda Aceh dan Pidie, masing-masing tiga orang.

“Alhamdulillah, hampir seratus orang berhasil melawan keganasan virus Corona dan tidak ada korban meninggal dunia,” ujar SAG.

Kasus akumulatif Covid-19, sejak pertama diumumkan pada 27 Maret 2020 silam jumlahnya telah mencapai 8.450 orang. Penderita yang dirawat saat ini 1.001 orang, sembuh 7.124 orang, dan 325 orang meninggal dunia.

Jumlah kasus suspek di seluruh Aceh hari ini telah mencapai 4.343 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 4.185 orang sudah selesai isolasi, 138 orang dalam proses isolasi di rumah, dan 20 orang isolasi di rumah sakit.[M]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist