Anak Korban Penganiayaan Ayah Tiri di Lhokseumawe Butuh Operasi

Sekda Kota Lhokseumawe T Adnan, saat membesuk korban RNF (13) yang diduga disiram air baterai oleh ayah tirinya di RSUCM, Rabu 16/10/2024. (foto: Humas Lhokseumawe)

Bagikan

Anak Korban Penganiayaan Ayah Tiri di Lhokseumawe Butuh Operasi

Sekda Kota Lhokseumawe T Adnan, saat membesuk korban RNF (13) yang diduga disiram air baterai oleh ayah tirinya di RSUCM, Rabu 16/10/2024. (foto: Humas Lhokseumawe)

MASAKINI.CO – Dua orang anak asal Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe jadi korban kekerasan ayah tiri inisial L (50). Korban diduga disiram air baterai saat tidur hingga mengalami luka bakar.

Seorang korban mengalami luka bakar cukup serius dan hingga kini masih dirawat Rumah Sakit Umum Cut Mutia (RSUCM) Lhokseumawe.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Lhokseumawe, T Adnan, melakukan pendampingan dan memberi perhatian khusus. Pihaknya telah melakukan rapat, untuk mencari solusi agar anak tersebut mendapati penanganan yang lebih intensif dengan gratis.

“Saat ini, tim medis sudah melakukan penanganan pertama, artinya kita fokus selamatkan pasien dulu, pasien ini kita pastikan tertangani dengan baik,” katanya, Rabu (16/10/2024) kemarin.

Adnan memastikan akan melakukan koordinasi lebih lanjut agar bisa segera memperoleh penanganan di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh untuk menjalani perawatan bedah plastik pada bagian wajah.

“Apabila dirujuk ke Banda Aceh, kami akan membantu memfasilitasi termasuk biaya ambulans pada saat mengantar pasien,” ujarnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist